Sabtu, 31 Desember 2011

Komputer Sering Restart Terus-Menerus

Permasalahan
Komputer yang Anda gunakan restart terus-menerus sewaktu digunakan.

Cara Mengatasi
1. Restart terus-menerus dapat terjadi karena beberapa hal di antaranya, suhu sistem komputer terlalu panas, motherboard rusak, power supply rusak, driver ada yang tidak cocok/bentrok dengan driver lain, dan RAM rusak.

2. Periksalah RAM komputer anda, mungkin kotor karena debu, atau kurang kencang pada pemasangan slot RAM anda, jika demikian, coba bersihkan slot dan RAM menggunakan kuas pembersih debu. Coba pasang RAM anda pada PC komputer lainnya, untuk memastikan keadaan RAM anda. Apakah masih bisa digunakan ??
3. Jika power supply yang rusak sebaiknya Anda ganti dengan yang baru.
4. Jika ada driver yang bentrok maka ingat-ingat kapan terakhir kali Anda sering meng-install driver hardware Anda yang menyebabkan komputer sering restart. uninstall driver tersebut cari driver terbaru lewat internet. Atau Anda bisa menggunakan sistem restore untuk mengembalikan seting-an komputer kembali seperti sebelum terjadi komputer restart terus-menerus/normal.
5. Jika motherboard rusak Anda bisa lihat solusinya pada bagian "Komputer sering restart karena kapasitor motherboard rusak"

Semoga bermanfaat.

0 komentar:

Posting Komentar